SUKABUMI – Institut Manajemen Wiyata Indonesia (IMWI) memberlakukan Program Akses Kerja (PAK) bagi mahasiswa semester enam. Program ini sebagai bentuk keseriusan kampus dalam menyalurkan tenaga kerja, sehingga mahasiswanya dapat memiliki pengalaman kerja saat lulus menjadi sarjana.

“Melalui PAK, para mahasiswa didongkrak untuk memasuki dunia kerja sebelum mereka lulus sarjana, “kata Pembina Yayasan IMWI Bambang Somantri kepada Radar Sukabumi, rabu(14/3).
Diakui dia, Mahasiswanya dipersiapkan untuk memperoleh posisi di beberapa perusahaan relasi IMWI yang bergerak disejumlah sektor perusahaan seperti manufacture, lembaga keuangan, jasa, perhotelan serta rumah sakit yang ada di Kota dan Kabupaten Sukabumi.
“Mudah-mudahan program ini bisa membantu mereka, menerapkan ilmu pengatuhan, mahasiswa juga nantinya mendapatkan income, selain itu juga meminimalisir beban orangtua mereka,” harapnya.
Bambang menjelaskan, biasanya peserta program ini akan meraih posisi pekerjaan yang sesuai dengan bakat dan talenta masing-masing melalui rekrutmen. Jika nantinya mahasiswa diterima bekerja, jadwal kuliah mereka akan berubah. Akses program kerja ini sambung dia, merupakan kali ke tiganya diselenggarakan dan hasilnya cukup membanggakan.
Repost From : https://radarsukabumi.com/2018/03/15/imwi-salurkan-tenaga-kerja/